Sekda Tutup Pelatihan TIK dan Insan 2013

insan_beritaSekretaris Daerah Kabupaten Cirebon, H. Dudung Mulyana meninjau sekaligus menutup pelaksanaan acara Pelatihan/Sosialisasi Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) serta Internet Sehat dan Aman (Insan) Untuk Tim Penggerak PKK pada Rabu, 8 Mei 2013 di Kedawung Room Hotel Patrajasa Cirebon.

Pada kesempatan tersebut, Ketua Penyelenggara, Adang Suryana menyampaikan bahwa pelatihan ini ditujukan kepada kader tim penggerak PKK tingkat desa, kecamatan dan kabupaten, yang dibagi menjadi tiga gelombang dengan total peserta sebanyak 240 dari seluruh wilayah Kabupaten Cirebon. Pelatihan ini dimaksudkan untuk meningkatkan pemahaman para kader Tim Penggerak PKK tentang perkembangan TIK, fungsi TIK, serta dampak positif negatih yang disebabkan perkembangan TIK. Diharapkan setelah mengikuti pelatihan ini, para kader PKK dapat menularkan pengetahuannya kepada lingkungan keluarga serta kepada sesama kader PKK.

Sekda H. Dudung sebelum menutup acara pelatihan/sosialisasi ini terlebih dahulu memberikan arahan kepada peserta, agar mereka dapat memahami dan menerapkan materi yang diterima dari narasumber dalam kehidupan sehari-hari, khususnya dalam keluarga.

Acara ditutup dengan foto bersama dan ucapan selamat kepada para peserta.

(Yon’s,Intan.V-Diskominfo)

4 Trackbacks & Pingbacks

  1. https://fifa55cash.com/
  2. ปังปังสล็อต
  3. ต่อผมแท้
  4. PG WALLET ฝากถอนง่าย

Leave a Reply

Your email address will not be published.