Senin, 05 September 2016 Sekitar dua puluh orang mantan atlet dari berbagai cabang olahraga yang ada di Kabupaten Cirebon turut andil dalam acara Kirab Api PON XIX yang tiba di Kabupaten Cirebon sekitar pukul 14.00 WIB. Dalam kirab Api PON tersebut masyarakat antusias menyaksikannya dengan terbukti secara langsung melihat iring-iringan para atlit yang membawa obor PON, Kabupaten Cirebon menjadi daerah ke dua setelah Api PON ini dinyalakan dari balongan Kabupaten Indramayu, Api PON akan mulai di kirab oleh dua puluh atlet legendaris ini mulai dari daerah kenanga dan langsung dibawa oleh atlet ke Kantor Bupati Cirebon langsung diserahterimakan melalui proses upacara yang dipimpin oleh Bupati Cirebon Drs. H. Sunjaya Purwadisastra, MM.MSi.
Bupati Cirebon berharap Jawa Barat juara pertama dalam pesta Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Tahun 2016, hal itu disampaikan beliau saat menyambut Upacara Penerimaan Api Pon di Depan Kantor Bupati. Beliau mendukung sepenuhnya PON XIX Tahun 2016 yang digelar di Bandung Jawa Barat dimulai dari tanggal 17 sampai 29 September Tahun 2016, karena Kabupaten Cirebon merupakan bagian Wilayah Jawa Barat, oleh karena itu Bupati menargetkan Sport Center akan selesai pekerjaannya atau jadi Tahun 2017dan selambat-lambatnya tahun 2018. (edy’s/Bens,Diskominfo)(05/09/2016)