Profesor di Bidang Teater Internasional dari University of London, Inggris, kembali menghibur masyarakat Cirebon, Jawa Barat, dengan Pementasan Wayang Kulit. Guru besar bernama Matthew Issac Cohen itu pun memainkan wayang dengan sangat lihai dan lincah.
Kegiatan ini berlangsung dihalaman depan Kecamatan Palimanan, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, pada Rabu 01 Agustus 2018. Dengan tema kegiatan “Wayang Kulit Keliling Pantura”, Profesor Matthew berhasil membius warga palimanan dan sekitar, hingga khusyuk menyaksikan setiap detail pertunjukan yang dimainkan sang profesor.
Profesor Matthew juga sempat “unjuk gigi” di Keraton Kasepuhan, Kota Cirebon, pada 27 Juli 2018, serta membuat Sultan Sepuh XIV Pangeran Arief Natadiningrat terpukau.
Sang profesor sangat fasih membawakan alur cerita menggunakan dialog Bahasa Cirebon. Profesor Matthew menjelaskan bahwa cerita yang diangkat memilki keterkaitan dengan Dunia Pendidikan. Dalam pertunjukan wayang di Kecamatan Palimanan Profesor Matthew mengambil judul “Prabu Palguna” dipilih sebagai cerita yang ditunjukkan.
Leading Sektor Kegiatan tersebut oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, maka saya memilih cerita yang memiliki keterkaitan dengan dunia pendidikan,” ungkap Profesor Matthew saat wawancara di Kantor Kecamatan Palimanan, Kabupaten Cirebon, Rabu 01 Agustus 2018.
Tidak lupa menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Cirebon Drs. H. Rahmat Sutrisno, M.Si pagelaran wayang kulit yang diselenggaran Kemendikbud mengambil 10 titik sebagai tempat pagelaran wayang kulit. Regenerasi di Kabupaten Cirebon Disbudparpora juga sudah menyiapkan diantaranya beberapa even festival-festival pagelaran wayang kulit, Revitalisasi sanggar, festival dalang cilik yaitu sebagai wahana pelestarian dalang di Kabupaten Cirebon. ( edys/02Agustus2018/Diskominfo Kab. Cirebon ).