Bertempat di Hotel Apita Cirebon pada Jumat, 21 September 2018 KONI Kabupaten Cirebon telah menyelenggarakan pengukuhan atlet, pelatih dan official kontingen PORDA XIII-Jawa Barat 2018.
Hadir pada kesempatan tersebut Bupati Cirebon, Sekertaris Daerah Kabupaten Cirebon, Para Kepala SKPD se Kabupaten Cirebon, Ketua KONI Kabupaten Cirebon, Ketua Kontingen Porda, para atlet dan official dan tamu undangan.
Acara diawali dengan laporan panitia kegiatan oleh Ibu Selly yang melaporkan bahwa dasar pelaksanaan kegiatan ini:
1. UU No 3 Tahun 2002 tentang sistem keolahragaan nasional
2. Peraturan Pemerintah No. 17 Tahun 2007 tentang penyelenggaraan Pekan dan Kejuaraan Olahraga
3. Peraturan Pemerintah No. 18 Tahun 2007 tenteng pendanaan keolahragaan
Maksud dari kegiatan ini adalah sukses dalam pencapaiana prestasi serta sukses dalam penyelenggaraan Porda. Sedangkan tujuannya adalah mengukur pencapaian prestasi olahraga, mencetak atlet-atlet terbaik Kabupaten Cirebon, momentum meningkatkan gairah dan motivasi untuk berlatih dan berprestasi dalam ajang olahraga. Pelaksanaan kegiatan PORDA XIII Tahun 2018 dilaksanakan mulai Tanggal 26 September sampai dengan 15 Oktober 2018 di Bogor. Cabang olahraga yang diikutsertakan ada 29 Cabor yang terdiri dari 300 orang atlet dan 75 orang official serta 50 orang tim kontingen dengan berbagai cabang olahraga seperti: Pencak Silat, Tenis meja, Bulutangkis, Atletik, Renang, Panahan, Sepak, Gulat, Karate, Taekwondo,Tinju, Bola basket, Menembak, Wushu, Drumband, Biliyard, Bola Voly, Futsal, Balap Motor, Balap Sepeda, Berkuda, Bola tangan, Catur, Kempo, Muathai, Angkat berat, Panajat tebing, Tenis lapang dan cabang olahraga Rugby.
Sementara Ketua KONI Kabupaten Cirebon dalam sambutannya mengatakan Pada Tahun 2018 KONI Kabupaten Cirebon telah menggelontorkan dana hibah sebesar 12 milyar rupiah. Dan ini untuk berbagai kegiatan yang dapat menunjang suksesnya para atlet mengikuti PORDA Di Kabupaten Bogor. Harapan kita bersama untuk bisa masuk 10 besar, dan mengharapkan akan tumbuh sportifitas, dibangunnya kepercayaan antara tim kontingen.
Setelah itu dibacakan pengesahan nama-nama atlet dan official PORDA XIII tahun 2018 oleh Drs. Yadi Wikarsa, M.Si yang ditetapka KONI Kabupaten Cirebon pada 28 Agustus 2018.
Acara ditutup dengan sambutan dari Bupati Cirebon, yang mengatakan bahwa kegiatan olahraga telah dipandang memiliki berbagai fungsi yang tidak hanya dapat mengembangkan kualitas jasmani yang erat kaitannya dengan kesehatan tetapi juga dapat dikembangkan menjadi kualitas mental, moral dan spiritual individu dan masyarakat secara utuh. Disamping itu juga olahraga dapat memberikan makna kesetiaan dan pengabdian kepada daerah, bangsa dan negara melalui mpertandingan-pertandingan baik nasional maupun internasional. Untuk menjadi seorang atlet bukan hanya memiliki tubuh yang kuat akan tetapi harus menguasai teori-teori olahraga serta berlatih secara rutin dan berkesinambungan sehingga memiliki stamina yang stabil. Diharapkan dengan pengukuhan ini kita bersama-sama saling mensuport dan mendukung serta membantu agar dapat masuk menjadi 10 besar di PORDA Jawa Barat. Atas nama Pemerintah Kabupaten Cirebon sangat berharap akan maksimalitas peraihan kejuaraan karena telah disipakan reward bagi yang mampu meraih emas dengan diberikannya bonus sebesar 100.000.000., (seratus juta rupiah). (Intan. VY-Diskominfo)